Tips Mengatasi Rasa Malas

Kekuatan "Secarik Kertas" - The Power of note


Kemalasan adalah sumber kemiskinan. Miskin ilmu, miskin harta, yang paling berbahaya adalah miskin ide
Jika digabungkan antara pena dan kertas, maka lahirlah tulisan. Tulisan dapat merubah kehidupan

Pernahkah anda terlintas suatu ide atau agenda kerja, what to do?
Tulislah! Kemudian review dan sempurnakan ide/gagasan/agenda kerja itu, bagaimana melaksanakannya kalau ide/gagasan. Kalau Agenda kerja, bagaimana melaksanakannya dengan sebaik-baiknya.

Manusia bersifat pelupa. jadi wajar kalau sering lupa hi hi. So, supaya tidak sering lupa, tulislah ide atau gagasan atau ilham tersebut, sebelum hilang untuk selama-lamanya dan tak bisa dipanggil kembali untuk ingat. jarang sekali kalau tidak disebut mustahil, kalau ide/ilham itu bisa ditemukan, dingat atau didatangkan kembali ke fikiran dan ingatan kita. Padahal waktu itu rasanya penting banget, tapi karena lupa atau tidak terfikir untuk menulisnya, jadi lupa deh untuk selama-lamanya.

Padahal para ilmuwan, para ahli, orang sukses dan belajar dari ide, gagasan atau ilham seperti ini. sebagai bahan pijakan dan penduan bagaimana harus melangkah selanjutnya. So tidak membuang waktu sia-sia dengan melakukan hal rutin yang tidak begitu berharga, malah sia-sia. Mau maju dan berkenbang, progres hari ini lebih baik dari kemarin, besok harus lebih baik dari hari ini, dapat menjadi action hidup. 

Menulis setiap ide penting, dapat mengatasi rasa malas melakukan pekerjaan. Karena kurangnya magemen waktu dan managemen prioritas. Membuat tulisan dapat meminimalisir terbuangnya waktu sia-sia, bahkan dapat mengatur strategi yang lebih baik untuk melakukan Action. Action saja belum tentu berhasil apalagi yang tidak pernah Action.

Tuhan tidak akan merubah nasib suatu kaum sebelum mereka (berhasil) mengubah diri (hati) mereka itu sendiri.

Mata Pena lebih tajam daripada Mata Pedang.

Tulisan dapat Mengubah Dunia.

No comments:

Powered by Blogger.